Saturday, 9 November 2013

[Resep] Lodeh 30 Menit



Masakan ini saya buat kemarin pagi sebelum berangkat sekolah, berhubung kakak nggak masak dan kasihan babe klo nggak ada sayuran. Seperti biasa menggunakan jurus masak-sayur-apa-saja-yang-ada-di-kulkas-hari-ini, buka kulkas hanya ada kacang panjang, terung dan santan instant. Tanpa banyak basa-basi langsung saja saya masak sayur lodeh, dan ternyata tidak membutuhkan waktu lama untuk memasaknya, dari persiapan - matang siap disantap kurang lebih hanya 30 menit saja. Oh iya, resep saya ini tidak otentik resep lodeh, kayaknya ada bumbu yang kurang deh, berikut resep dan cara pembuatannya.

BAHAN-BAHAN
500 air
4 siung bawang putih, iris
2 siung bawang merah iris
2 lembar daun salam
1 cm lengkuas
1 ruas kencur
5 buah cabe kering
10 batang kacang panjang, potong 2 cm
1 buah terung ukuran sedang, potong dadu
2 sendok sayur santan instant
Garam dan gula secukupnya

CARA MEMBUAT
  1. Rebus air bersama bawang putih, bawang merah, daun salam, lengkuas, kencur dan cabai sampai air mendidih
  2. Masukkan kacang panjang dan terung, aduk rata
  3. Tambahkan santan instant, aduk, masak hingga mendidih kembali (sayuran empuk)
  4. Tambahkan garam dan gula secukupnya.
  5. Hidangkan dengan sambal terasi dan ikan asin goreng.
CATATAN
  • Gula pasir bisa diganti dengan gula Jawa.
  • Jumlah santan sesuai dengan selera, mau encer atau kental.
  • Sayuran lain yang bisa digunakan: wortel, labu siam, kulit melinjo, daun melinjo, dll.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar disini. Mohon maaf komentar berupa spam, scam dan iklan akan dihapus

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes